Minggu, 20 April 2014

MENJELASKAN UNSUR-UNSUR INTRINSIK CERPEN


Salah satu karya sastra berbentuk prosa adalah cerpen atau cerita pendek. Membaca cerpen berarti Anda harus memahami isi cerpen. Pemahaman ini berkaitan dengan unsur-unsur yang terdapat dalam cerpen. Pemahaman ini berkaitan dengan unsur-unsur yang terdapat dalam cerpen. Unsur yang akan dipelajari adalah unsur intrinsik cerpen. Apa yang Anda ketahui tentang unsur intrinsik cerpen? Pahami penjelasan berikut ini!

Dalam cerpen, terkandung unsur-unsur intrinsik berikut.
  1. Tema merupakan ide pokok yang mendasari suatu karya sastra.
  2. Amanat dan pesan merupakan pesan yang disampaikan pengarang kepada pembaca melalui karya sastra.
  3. Alur atau plot merupakan rangkaian peristiwa yang terjadi dalam sebuah karya sastra.
    Tahap-tahap alur secara sederhana yaitu:
    • Permulaan
    • Pertikaian
    • Perumitan
    • Puncak atau klimaks
    • Peleraian
    • Akhir
  4. Penokohan merupakan pemberian sifat atau karakter pada tokoh karya sastra.
  5. Latar merupakan keterangan atau rujukan tempat, waktu, dan suasana terjadinya peristiwa dalam cerita. Macam-macam latar yaitu latar waktu, tempat, dan suasana.
  6. Sudut pandang merupakan cara pengarang menyebut tokoh dalam karyanya.
  7. Konflik merupakan masalah yang dihadapi tokoh dalam cerita.


Twitter: @darikelas
Facebook: Dari Kelas

Tidak ada komentar:

Posting Komentar