MENGOMENTARI BERBAGAI LAPORAN DENGAN MEMBERIKAN KRITIK DAN SARAN


Setelah sebelumnya kita membahas tentang MENULIS SURAT LAMARAN PEKERJAAN BERDASARKAN UNSUR-UNSUR DAN STRUKTUR, sekarang Dari Kelas akan membahas sebuah artikel berjudul Mengomentari Berbagai Laporan dengan Memberikan Kritik dan Saran.


Setiap hari beragam peristiwa terjadi dalam kehidupan kita. Berbagai peristiwa yang terjadi akan dilaporkan oleh berbagai media, baik cetak maupun elektronik. Pada artikel ini, Anda akan berlatih menanggapi isi laporan berita.

Menanggapi isi laporan dapat dilakukan melalui dua langkah, yaitu memberikan kritik dan memberikan saran. Kritik adalah kupasan, bahasan, atau kecaman, sedangkan saran adalah anjuran, nasihat atau arahan.

Ketika menyampaikan suatu komentar berupa kritik dan saran, Anda harus memerhatikan beberapa hal berikut.
  1. Menyimak dengan seksama laporan yang disampaikan dari awal hingga akhir.
  2. Mencatat hal-hal yang hendak diberi kritik atau saran.
  3. Mengemukakan kritik atau saran dengan bahasa yang baik.
  4. Memberikan argumen untuk memperkuat kritik atau saran yang diberikan.
  5. Jika kritik atau saran disampaikan secara lisan, perhatikan hal-hal berikut.
    1. Kemukakan kritik dan saran dengan bahasa yang baik, nada yang biasa, tidak terkesan menentang atau mengejek, dan tidak perlu tergesa-gesa.
    2. Jika memang diperlukan untuk memperjelas sesuatu yang dimaksud, bisa diberikan penekanan-penekanan pada bagian-bagian yang dimaksud.


Twitter: @darikelas
Facebook: Dari Kelas

0 komentar:

Posting Komentar