BANGGA MENGGUNAKAN PRODUK BUATAN INDONESIA


Hari ini, Ima datang ke sekolah dengan sepatu baru. Sepatu itu cantik sekali. Ima memamerkannya pada teman-temannya.

"Cantik sekali sepatumu, Ima," sapa Norma.

"Iya, dong. Ibuku yang membelikannya kemarin."

"Beli dimana?" tanya Adi.

"Ada, deh. Ini sepatu buatan Italia, loh," Ima semakin bangga karena teman-temannya memperhatikan dirinya.

"Pantas cantik," tambah Santi.

"Punyaku juga cantik. Kalau aku sih lebih bangga memakai sepatu buatan Indonesia," kata Norma.

Sebagai anak Indonesia, kita harus bangga memakai produk buatan orang Indonesia. Indonesia memiliki buatan dalam negeri yang menarik. Sepatu kita telah dijual ke luar negeri, seperti Amerika Serikat, Eropa, Meksiko, Jepang, dan negara-negara lainnya. Setiap tahun, jumlahnya juga semakin meningkat.

Dari Sabang sampai Merauke, kita memiliki banyak kerajinan tangan. Ada batik, tas tangan, perhiasan perak, mutiara, batu, kerajinan dari jati, dan lain-lain. Banyak orang luar negeri yang kagum pada kekayaan kerajinan tangan kita. Bagaimana dengan Anda?

Di bidang lain, Indonesia juga memiliki banyak produk yang patut dibanggakan. Musik Indonesia terkenal di Malaysia dan Singapura. Artis-artis Indonesia juga sering mengadakan pertunjukkan disana. Ada juga artis kita yang sukses dan terkenal di masyarakat luar negeri seperti Anggun. Banyak juga orang luar negeri yang mencintai dan belajar alat musik kita seperti gamelan. Karena itu kita pantas berbangga pada musik Indonesia.

Sebaiknya, kita meniru sikap orang Jepang atau Korea. Mereka amat bangga menggunakan produk dalam negeri mereka. Mereka tidak bangga jika memakai barang buatan Amerika Serikat atau negara lain.

Bagaimana dengan Anda? Apakah Anda bangga menggunakan produk Indonesia?


Artikel ini dapat dicopy-paste atau disebarluaskan. Namun, selalu cantumkan http://darikelas.blogspot.com/ sebagai sumber artikel.

Jadilah seorang pembaca yang baik dengan memberi komentar setelah membaca artikel ini. Kontribusi Anda dapat membantu kami untuk mengembangkan blog ini.

Terima kasih telah berkunjung ke Dari Kelas.

Twitter: @darikelas
Facebook: Dari Kelas

0 komentar:

Posting Komentar